Baihaqi Achmad Panggil saya Haqi. Saya tertarik sekali dengan apapun yang berhubungan dengan seni dan film. Memiliki jutaan mimpi yang diusahakan sekali untuk dicapai. Memiliki tumpukan masalah yang sebisa mungkin diselesaikan. Memiliki beberapa potensi yang diusahakan untuk dikembangkan. Sangat ingin berkeliling Indonesia, menjadi penulis, menjadi wartawan dan membangun bisnis toko buku dan kafe
arsip Juli 2007 Agustus 2007 September 2007 Oktober 2007 November 2007 Desember 2007 Januari 2008 Februari 2008 Maret 2008 April 2008 Mei 2008 Juni 2008 Juli 2008 Agustus 2008 September 2008 Oktober 2008 para tetangga Teman Sekolah Akbar Badriansyah|| Amalia Hapsari|| Amalia Sekarjati|| Febian Nurrahman|| Hendry Ma'ruf|| Keishkara Hanandhita|| Mayang Arum Anjar Rizky|| Novia Rozet|| Sari Rachmani|| Surioktya Zuarni Meisyka|| Valeska Liviani|| Yusrina Sabila Penulis Adhitya Mulya|| Alanda Kariza|| Dewi Lestari|| Fira Basuki|| Jenny Jusuf|| Ninit Yunita|| Nova Riyanti Yusuf|| Okke|| Prima Rusdi|| Raditya Dika|| Sitta Karina Selebritis Anizabella|| Christian Sugiono|| Dian Sastrowardoyo|| Eva Celia Lesmana|| Wulan Guritno Teman Blogger Agas|| Alia|| Alvin|| Arimbi|| Aulia|| Avo|| Chenel|| Citra|| Dara|| Deedee|| Dwikjohn|| Echa|| Jane|| Julham|| Kanira|| Kanya|| Kiky|| Lalla|| Lalita|| Meiggy|| Mini|| Mudjiran|| Nadine|| Nanien|| Refika|| Sheyka|| Siska|| Suci|| Synna|| Tarra|| Vito Yang Lainnya Kineforum|| Macabre|| Ragazzonline|| credits skin by: Jane |
Senin, 08 September 2008 @ 10.58
Rindu Kamu PadaMu ![]() Genre : Drama Keluarga Pemain : Didi Petet, Jaja Mihardja, Sakurta Ginting, Putri Mulia, Raisa Pramesi, Neno Warisman, Fauzi Baadilla, Nova Eliza, Reza Bukan Penulis : Armantono, Garin Nugroho Sutradara : Garin Nugroho Produksi : Yayasan Set Cerita film ini berputar di sebuah pasar. Ada Rindu (Raisa Pramesi) gadis cilik yang bicaranya tergagap, ia terpisah dari kakaknya yang seorang pembuat kubah masjid saat terjadi penggusuran. Akibat peristiwa itu Rindu tidak mau menggambar masjid dengan kubah, ia hanya mau menggambar masjid tanpa kubah. Selain itu ada gadis cilik bernama Asih (Putri Mulia) yang sangat merindukan kehadiran sang ibu yang telah lama pergi dari rumah. Asih selalu membentangkan sajadah kosong di sebelahnya tiap kali ia sholat di masjid dan sajadah kosong itu hanya boleh diisi oleh sang ibu -yang tidak kungjung datang. Kemudian ada Bimo (Sakurta Ginting) yang tinggal bersama Seno (Fauzi Baadilla) kakaknya yang keras dan tegas, Bimo yang merindukan kehadiran ibu kemudian dekat dengan Cantik (Nova Eliza) tetangganya yang diam-diam disukai abangnya. Minggu lalu saya meminjam film ini di Video Ezy. Sebenarnya udah lama mau nonton film ini tapi kemarin baru kefikiran untuk meminjamnya, nonton di rumah setelah berbuka puasa dan ternyata filmnya bagus sekali. Cerita film ini sangat amat menyentuh. Cerita tentang anak-anak serta aneka macam problema hidup di sebuah pasar dituliskan Garin Nugroho dan Armantono dengan sangat baik dalam sisi emosional yang begitu menyentuh. Aneka macam kejadian yang terjadi di pasar itu, kehidupan yang bercampur-campur rasa dari sedih, senang dan mengharukan terangkum menjadi satu. Garin Nugroho jelas menunjukkan kelasnya dengan cerita dan penyutradarannya yang sangat baik. Akting pemain? Dahsyat! Ketiga pemain ciliknya memerankan perannya dengan sangat baik, ekspresinya dapet dan natural banget -Putri Mulia bahkan mendapat penghargaan Best Crying Scene di MTV Indonesia Movie Award tahun 2005. Aktor seniornya juga gak kalah bagus, nama-nama seperti Didi Petet, Jaja Mihardja dan Neno Warisman menunjukkan akting yang sangat maksimal. Fauzi Baadilla dan Nova Eliza tidak sebagus yang lain, aktingnya biasa-biasa aja dan chemistrynya juga gak dapet. Saya kagum dengan departemen art di film ini yang berhasil membuat dan menghidupkan suasana pasar yang begitu hidup! Suasananya terlihat real banget, sangat hidup dan tidak dibuat-buat. Selain itu musik pengiring di film ini dari Dwiki Darmawan juga bagus banget, cocok sekali dengan filmnya. Intinya film ini adalah paket tontonan lengkap dengan kualitas yang baik dan sangat menghibur nilai dari saya : 4/5 Label: movie | |